Polda Sumbar Terima Lebih dari 2,5 Ton Bantuan Logistik dari Mabes Polri untuk Percepatan Penanganan Bencana

    Polda Sumbar Terima Lebih dari 2,5 Ton Bantuan Logistik dari Mabes Polri untuk Percepatan Penanganan Bencana

     Padang , Sumbar — Upaya penanganan bencana banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Barat terus diperkuat. 

    Pada Sabtu (29/11/2025), Polda Sumbar resmi menerima 2.507, 5 kilogram bantuan logistik dari Slog Mabes Polri dalam sebuah prosesi penyerahan di Mapolda Sumbar.

    Bantuan diserahkan oleh pejabat Mabes Polri, yaitu Kombes Pol Erwin Horja H.S, Kombes Pol Devy Firmansyah, Kombes Pol Satya Yudha Prakasa, dan Kombes Pol Runi Chandra, dan diterima langsung oleh Karo Logistik Polda Sumbar, Kombes Pol Faried Zulkarnain, S.I.K, bersama Dirpolairud Polda Sumbar, Kombes Pol Marsdianto, S.H., S.I.K.

    Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Susmelawati Rosya, S.S., M.Tr.A.P, menyebutkan bahwa bantuan ini merupakan bentuk respon cepat Mabes Polri dalam memastikan masyarakat terdampak bencana mendapatkan dukungan optimal.

    “Bencana yang terjadi beberapa hari terakhir berdampak besar terhadap masyarakat. Bantuan ini adalah komitmen Polri untuk hadir memberikan dukungan cepat, tepat, dan sesuai kebutuhan di lapangan, ” ujar Susmelawati.

    Seluruh bantuan telah diinventarisasi dan siap didistribusikan ke posko-posko penanganan bencana yang berada di bawah koordinasi Polda Sumbar. 

    Personel dari berbagai satuan, termasuk Direktorat Samapta, Ditpolairud, serta jajaran Polres, telah disiagakan untuk mempercepat penyaluran.

    Bantuan yang diterima mencakup kebutuhan pokok masyarakat hingga perlengkapan operasional lapangan seperti Popok bayi sebanyak 1.000 buah, Softex sebanyak 500 buah, Pakaian sekolah sebanyak 500 stel, Tas sekolah sebanyak 500 buah, Minyak angin sebanyak 1.000 buah, Minyak telon sebanyak 1.000 buah, Autan sebanyak 1.000 buah, Nasi cepat saji sebanyak 2.000 bungkus, Kasur lipat sebanyak 100 buah, Air mineral sebanyak 500 dus, dan Selimut sebanyak 2.000 buah


    "Untuk Perlengkapan Operasional Bencana kita juga diberi Velbed sebanyak 300 buah, Tenda pleton sebanyak 15 unit, Chainsaw sebanyak 5 unit, MTP sebanyak 200 paket, Perahu karet sebanyak 3 unit, Pelampung sebanyak 100 buah, Sekop sebanyak 100 buah, dan Jas hujan sebanyak 100 buah" Ulas Kabid Humas.


    Selain bantuan utama, logistik tambahan untuk wilayah Padang turut diterima dengan total berat 2.494 kg, yang terdiri dari Obat-obatan (9 koli):113 kg, Sekop (17 koli): 221 kg, Gergaji mesin (5 koli): 47 kg, Pompa perahu (3 koli): 7, 5 kg, Perahu (3 koli): 187, 5 kg, Jas hujan (6 koli): 222 kg, Jas hujan tambahan (4 koli): 22 kg, Pemanas perorangan (99 koli): 297 kg dan MTP (81 koli): 1.377 kg

    Dengan demikian, total akumulasi logistik untuk Padang dan Aceh mencapai 5.001, 5 kilogram.

    Pejabat penyerah bantuan, Kombes Pol Erwin Horja H.S, menegaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari kesiapsiagaan Polri dalam menghadapi bencana di seluruh Indonesia.

    “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat. Distribusi akan kami pastikan berjalan tepat sasaran, ” ujarnya.

    Kombes Susmelawati menambahkan bahwa seluruh proses pendistribusian akan dikawal ketat demi memastikan transparansi dan efektivitas penanganan bencana.

    “Ini bukan sekadar mengirim barang, tapi memastikan kebutuhan masyarakat terpenuhi pada saat mereka paling membutuhkan, ” tegasnya.

    (Berry)

    polda sumbar terima lebih dari 2 5 ton bantuan logistik dari mabes polri untuk percepatan penanganan bencana humas polda sumbar
    Dina Syafitri

    Dina Syafitri

    Artikel Sebelumnya

    Polres Pasaman Salurkan Ratusan Paket Sembako...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Lepas Bantuan Kemanusiaan, Polda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bayi Perempuan Ditemukan di Bawah Hotel Balcone Bukittinggi, Alami Hipotermia
    Pemulihan Akses Warga, Brimob Jambi Bangun Jembatan Darurat Antar Desa Kampung Tengah Timur dan Padang Landua
    Sat Res Narkoba Polres Agam Gerebek Rumah Di Tiku Selatan, Satu Pelaku Narkoba Diamankan Dengan Puluhan Paket Sabu
    Polres Agam Ringkus Dua pengedar Sabu Dengan Barang Bukti Empat Paket Siap Edar
    Polda Sumbar Musnahkan 25,4 Kg Ganja, Perkuat Transparansi dan Perang Melawan Narkoba

    Ikuti Kami