PADANG — PT Jasa Raharja Sumatera Barat menghadiri kegiatan Serah Terima Tugas dan Fungsi Keselamatan dan Keamanan Pelayaran Sungai dan Danau sebagai bagian dari upaya penguatan tata kelola keselamatan transportasi perairan di Sumatera Barat. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kantor BPTD Kelas II Sumatera Barat, Senin, 12 Januari 2026.
Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan koordinasi lintas instansi guna menjamin keselamatan pengguna angkutan sungai, danau, dan penyeberangan. Selain itu, forum ini juga bertujuan memperjelas pembagian peran dan tanggung jawab antar pemangku kepentingan dalam penyelenggaraan keselamatan dan keamanan pelayaran.
Dalam kegiatan tersebut disampaikan bahwa terjadi peralihan penyelenggaraan tugas dan fungsi keselamatan dan keamanan pelayaran pada sektor transportasi sungai, danau, dan penyeberangan, dari Direktorat Jenderal Perhubungan Darat kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Laut. Peralihan ini diharapkan mampu memperkuat efektivitas pengawasan serta meningkatkan standar keselamatan transportasi perairan.
Sebagai anggota Forum Komunikasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FKLLAJ) sekaligus mitra aktif dalam penyelenggaraan keselamatan transportasi, PT Jasa Raharja menegaskan komitmennya untuk mendukung setiap kebijakan dan program yang berorientasi pada perlindungan masyarakat. Dukungan tersebut mencakup upaya pencegahan kecelakaan serta percepatan penanganan dan pemberian santunan bagi korban kecelakaan angkutan umum, termasuk di sektor transportasi perairan.
Kepala Kantor Wilayah PT Jasa Raharja Sumatera Barat, Teguh Afrianto, menyampaikan bahwa sinergi lintas sektor merupakan kunci utama dalam menciptakan sistem transportasi yang aman dan berkelanjutan.
“Keselamatan transportasi adalah tanggung jawab bersama. Melalui serah terima tugas dan fungsi ini, kami berharap koordinasi antarinstansi semakin solid sehingga upaya pencegahan kecelakaan, pengawasan keselamatan, serta perlindungan terhadap masyarakat pengguna angkutan sungai, danau, dan penyeberangan dapat berjalan lebih optimal, ” ujar Teguh Afrianto.
Lebih lanjut, Teguh menegaskan bahwa PT Jasa Raharja akan terus memperkuat peran aktifnya dalam mendukung kebijakan keselamatan transportasi melalui edukasi keselamatan, kolaborasi kelembagaan, serta peningkatan kualitas pelayanan santunan kepada korban kecelakaan angkutan umum.
Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum penting dalam memperkuat sistem keselamatan pelayaran sungai dan danau di Sumatera Barat, sekaligus mendorong terwujudnya transportasi perairan yang aman, tertib, dan berkeselamatan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Updates.